Piggyback / Fuel Adjuster Iquteche untuk motor Injeksi, Dongkrak power?

Diposting pada

Piggyback untuk motor injeksi? Bagi yang doyan speed atau motor buanter (kencang), dijamin sudah akrab sama part yang satu ini. Apa sih piggyback itu? Sebenarnya kalau dijelaskan secara sederhana, piggyback sendiri merupakan alat tambahan yang digunakan pada motor injeksi. Piggyback merupakan komponen di luar sistem fuel injection motor yang difungsikan untuk manipulasi data Engine Contol Unit (ECU) atau Engine Control Module (ECM). Piggyback umumnya lebih banyak digunakan sebagai mapping ulang sistem pengapian dan sistem injeksi bahan bakar BROH. Bahkan ada juga loh piggyback yang mengatur dua duanya secara langsung, pengapian iya…injeksi bahan bakar juga iya. Menarik bukan.?

Banyak omongan! Daripada ganti ECU racing yang harganya selangit, lebih baik memilih memakai piggyback. Pemakaian piggyback lebih disukai karena ECU bawaan motor tetap bisa dipakai. Lah piggyback kan mahal harganya? Memang itu betul…part racing mana sih yang gak mahal hehehe :D sebenarnya kalau kita tau, jenis piggyback yang sudah beredar di pasaran ada banyak jenis dan merek, salah satunya nih…piggyback yang paling populer digunakan oleh pemburu speed diantaranya ada Juice Box, Power Commander, Apexi NEO Fuel Controller, Dynojet Digital Fuel Controller (DFC), EZ ECU, Bazzaz FI MX dan masih banyak lagi. Memang yang ada sekarang ini bandrol harga paling murah masih diatas 1 juta, bahkan sampai 3 juta’an loh. Enggak cocok bagi yang punya penyakit kanker bukan? (kantong kering hehehe). Tenang, semua pasti ada solusinya kok. :D

keyless

Seperti yang kang Majid katakan di awal, jenis piggyback banyak. Suskse dengan tool injeksi “FI Diagnostic Tool,” kini Iquteche Racing yang bermarkas di Surabaya telah memproduksi piggyback. Produsen dengan pentolan jebolan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) ini berhasil membuat piggyback yang tidak kalah dengan merk ternama, menariknya karena bukan merupakan produksi manca negara, maka harga piggyback yang dinamai Fuel Adjuster ini merupakan piggyback versi paling murah. Harganya dibawah 1 juta mas bro…

Berapa Harga Fuel Adjuster Iquteche?

Murah bukan berarti murahan, kemampuan kerjanya tidak bisa diaggap sebelah mata. Bisa di adu sama harga juta’an heheh :D Sampai artikel ini di rilis, Fuel Adjuster ternyata sudah memasuki versi ke 3. Dimana dalam versi ke tiga ini untuk setting bisa dilakukan melalui smartphone dengan Operating System (OS) berbasis Android, keren bukan! Mau tau harganya berapa? Sebenarnya ada dua tipe piggyback yang di produksi, piggyback untuk motor satu silinder dan dua silinder. Untuk  harga piggyback Fuel Adjuster Iquteche satu silinder dibandrol dengan harga Rp. 450 ribu, sedangkan untuk yang dua silinder dibandrol Rp. 2 juta. Next dibahas yang dua silinder ya..

Perlu diketahui, Kerja dalam motor injeksi suply bahan bakar dilakukan oleh injector. Sedikit banyaknya bahan bakar yang disemprotkan dipengaruhi oleh lama tidaknya komponen needle (valve) terangkat dalam unit injector, lama angkatan needle diatur oleh perangkat elektronik di motor injeksi yang mempunyai nama ECU / ECM. ECU mengatur sesuai kebutuhan BBM berdasarkan data yang dierima dari setiap sensor. Setingan tidak bisa di rubah! Sudah paten dari programable yag dicangkokkan oleh engineering, kalau bahasa gaulnya sudah dari sononya :D Paten! tidak bisa dirubah, namun perlu diketahui paten bukan berarti tidak bisa di manipulasi…nah untuk urusan manipulasi disinilah kita bisa andalkan piggiback. Kerjaan utama piggybac adalah manipulasi, memberi data palsu aka mbuju’i…data yang dilaporkan atau data yang diberikan menyimpang dari perintah yang sudah ditetapkan :D

Kerja Fuel Adjuster/Piggyback

Piggyback buatan Iquteche yang dibuat untuk motor satu silinder fungsinya untuk memanipulasi injeksi bahan bakar yang dikabutkan oleh komponen injector. Umumnya piggybac ada dua jenis yang sering digunakan, yakni memanipulasi data sensor yang akan diberikan ke ECU/ECM, sedangkan yang kedua adalah memanipulasi data dari ECU/ECM yang diberikan ke komponen actuator. Nah..untuk piggyback Fuel Adjuster buatan Iquteche ini kerjanya memanipulasi data dari ECU/ECM yang diberikan ke komponen actuator, dan yang diatur adalah memanipulasi durasi injeksi bahan bakar.

Jelasnya kerja Fuel Adjuster bisa digunakan untuk mempercepat atau memper lambat durasi bukaan needle valve di injector. Secara umum kerja Fuel Adjuster adalah mengurangi atau menambah sekian persen (seusai setingan) inputan perintah dari ECU yang masuk ke injector. Untuk pengaturan sendiri dilakukan dengan memutar potensio meter, hal ini layak setting Pilot Air Screw (setelan udara di karburator) dan tentunya bisa kita setting semau kita dengan mudah pakai obeng minus (-).

Cara Seting Fuel Adjuster

Piggyback Fuel Adjuster mempunyai 3 potensio meter (Gbr. diatas). Jika potensio meter diputar searah jarum jam, efeknya untuk memperbesar durasi bukaan neddle (valve) injeksi. Hal ini berimbas pada bertambahnya asupan injeksi bahan bakar (rich). Kebalikannya, jika potensio meter diputar berlawanan jarum jam, maka efeknya akan mempersingakat durasi bukaan neddle valve injector. Imbasnya durasi injeksi BBM makin singkat alias miskin (poor). Nah…setiap potensio meter memiliki peranan kerja masing masing. Dibawah ini lebih detailnya. Disimak ya supaya gamblang heheh.

Potensio meter pertama digunakan untuk mengatur durasi injeksi di range 0 – 3500 rpm, untuk range bisa di seting dari -20% sampai + 50%. – Potensio meter ke dua digunakan untuk mengatur durasi injeksi di range 3500 –7000 rpm, untuk range bisa di seting dari -20% sampai + 75%. Potensio meter ke tiga digunakan untuk mengatur durasi injeksi di range 7000 – 15000 rpm, untuk range bisa di seting dari -20% sampai + 100%

Bisa Seting di Android atau Laptop

Untuk memudahkan dalam seting, Fuel Adjuster versi ke 3 makin enjoy digunakan dengan bantuan aplikasi di android. Menariknya dalam aplikasi bisa di download di toko aplikasi secara gratis. Tidak hanya itu, Fuel Adjuster juga bisa kita seting pakai komputer (laptop/PC), kita bisa melihat rpm secara real time saat seting dan kita juga bisa merubah setingan tiap potensio meter. Contoh nih ya…di potensio pertama untuk 0-3500 rpm dan bisa diseting -20% sampai + 50%. Melalui aplikasi android bisa kita ubah semaunya! Makin jos bukan hehhe :D tinggal kitanya saja mau belajar apa tidak. :D

Tambahan – USB Dongle + OTG

Oh iya, untuk bisa setting Fuel Adjuster pakai android / komputer pertama yang diperlukan adalah aplikasi yang bisa kita download di toko aplikasi Untuk android), untuk komputer kita harus install program Fuel Adjuster ke komputer, program didapat saat pembelian USB Dongle. Kedua dibutuhkan kabel USB dongle (Gbr. diatas). Agar bisa terkoneksi dengan smart phone, kabel dongle masih harus di sambung dengan kabel OTG (On The Go).

Kita tau kalau OTG sendiri mempunyai fungsi untuk menghubungkan perangkat smart phone dengan perangkat berbasis USB layak falashdisk dan juga USB dongle. Sebagai tambahan catatan saja, untuk dongle USB di jual terpisah dengan unit Fuel Adjuster Iquteche. Bagi yang mau seting lewat android dengan akurat bisa beli dongle, jika pakai feeling cukup putar putar potensio meter sudah cukup. Harga dongle di bandrol Rp. 200 ribu. Okey…Bagaimana…tertarik untuk mencobanya? Yuk buat tunggangan wesi masing masing makin gesit :D Untuk Tanya produk monggo bisa lewat contact dibawah ini atau langsung isi kolom komentra dibawah broh! (cicakkreatip)

Ingin Menjadi Seller Piggyback?

Kini konsumen makin pintar, apalagi ada media sosial yang informatif banget. Makanya sekarang ini banyak bengkel yang kebanjiran dalam memenuhi keinginan konsumen untuk memasang piggyback Iquteche. Disini kang Majid juga membuka kesempatan bagi temen temen bengkel terutama yang bengkelnya berpotensi banget, atau sudah sering mainan motor injeksi untuk bisa daftar jadi seller Pigguback Iquteche. Nah sekedar informasi saja, untuk pendaftaran seller juga bisa dilakukan dengan menghubungi contact person dibawah ini.

CONTACT PEMBELIAN PIGGYBACK USER/SELLER :mrgreen:

WhatsApp, Telp, SMS (085733637733)

Email (adm.cicakkreatip@gmail.com)

Beli lewat Bukalapak.com klik DISINI

Beli lewat Tokopedia.com klik DISINI


Untuk tools injeksi lebih lengkap bro semua bisa lihat halaman dibawah ini :


GALERY PIGGYBACK / FUEL ADJUSTER IQUTECHE :

Artikel lain tentang apliaksi Piggyback :arrow:

http://cicakkreatip.com/2017/04/23/ganti-kenalpot-racing-perlu-pasang-piggyback/

http://cicakkreatip.com/2017/05/27/pasang-piggyback-di-klx-250-sf-untuk-usir-gejala-backfire/

http://cicakkreatip.com/2017/06/04/pasang-piggyback-di-gsxr150-ngilangin-brebet-efek-ganti-kenalpot/



Gambar Gravatar
Saya kang Majid selaku admin sekaligus penulis di cicakkreatip.com. Blog ini kang Majid kelola secara independen, mudah mudahan semua artikel yang ada di Blog ini bisa bermanfaat bagi teman teman sekalian. Jika perlu menghubungi kang Majid bisa melalui contact ini ; WhatsApp/Telp/SMS (085 733 637 733) E-Mail (adm.cicakkreatip@gmail.com) Happy reading :)

64 thoughts on “Piggyback / Fuel Adjuster Iquteche untuk motor Injeksi, Dongkrak power?

  1. Nah hasil diskusi dengan tuner juga menyebutkan piggyback iquiteche ini Salah satu yg punya pengaruh alias ada perubahan ke mesin.. bukan tipu tipu hehe..

  2. Nah…. :D memang mang, pasalnya secara kerja piggybac yang satu ini bukan nipu ECU/ECM lewat signal dari tiap sensor. Melainkan signal dari ECU yang diberikan ke actuator lah yang dikelola kembali. :D Meski simpel dan banyak piggyback sejenis, namun buatan Iquteche ini rekomendet. By Budget dan Pengoperasian yang simpel :D

  3. Tadinya saya kurang yakin apakah piggyback harga value ini bisa menambah performa ? Bagaimana cara settingnya mudah atau sulit ?
    Ternyata setting on-the-fly kalau mau akurat memang perlu software FADJ via android/notebook. Canggihnya adalah bisa geser RPM potensio 1,2,3. Setelah dapat final setingan, baru deh motor berasa wus wus !
    MANTAP BRAY

  4. Thanks ..buat kang Majid
    setelah memakai fuel adjuster Iquteche Tarikan mesin jadi Enteng dan yg terpenting ,buat akselerasi stop & go power ngisi terus /Nampol
    Torsi power mesin mantabs ,dari rpm rendah-menengah -rpm atas power mesin nendang , torsi sohc emang enak buat jalan macet buat akselerasi stop & go …!!
    monggo yg belum pakai silahkan dicoba sendiri dan rasakan bedanya…!!
    thanks

    1. Hehhehehe…maturnuwon mas Dhani atas orderan plus kunjungannya ke markas cicakkreatip :D Semoga jodoh di MX King nya. Jangan sungkan sungkan kalau mau setting ulang :D ditunggu orderan selanjutnya :P mudah mudahan ke gondrongannya langgeng heheheh :D

    1. Bisa mas…untuk semua motor Injeksi satu silinder bisa semua. Semua motor injeksi baik Yamaha, Honda, Suzuki, Kawasaki, Vespa, dll. Pokoknya semua motor injeksi Bro!

  5. Ngak perlu mas kalau sudah pakai piggyabck. Jadi salah satu saja, antara piggyback dan 02 manipulator. Untuk pemasangan piggyback saran saya 02 dilepas. TQ

  6. Pesan online cepat datang barangnya..kontak WA dengan pengembang alat yang setara dengan piggyback product luar ini, sangat mudah dan selalu mendapat jawaban. Jika agan agan mempunyai masalah mesin setelah pemasangan knalpot aftermarket, piggyback buatan dalam negri ini, yang namanya Iquteche Fuel Adjuster (IFA), hendaknya jadi pertimbangan untuk di pasang. Harga nya jauh dibawah produk luar dan dari diskusi dengan pemakai lain, IFA ini sangat baik dipasang. Saya sendiri baru saja membeli dan akan segera memasang saat motor saya datang nanti (sekarang masih menunggu stnk). Performance review akan saya share juga disini nanti.

  7. Beli online cepat datangnya. Konsultasi dengan pengembang alat ini (Iquteche Fuel Adjuster) sangat mudah dan cukup responsive. Performance review akan saya tambahkan nanti saat alat ini sudah terpasang. Sementara dari pengguna terdahulu dari alat ini mengatakan alat ini bagus dipasang di motor dengan fuel injection system dan sudah memakai knapot racing.

  8. Mas, piggyback ini hanya untuk manipulasi asupan bensin yah..? piggy back ini bisa memperbesar pengapian atw menaikan limit RPM..? makasih sebelumnya mas.

    1. Betul mas…untuk manipulasi bahan bakar, seting ulang AFR. Kalu untuk pengapian masuknya ke Ignition Coil mas (COIL) dan Busi….dan untuk limit cenderung lebih ke penggantian ECU. Makasih pertanyaannya :D

      1. “Kalau untuk pengapian masuknya ke Ignition Coil mas (COIL) dan Busi”

        Maksut.na musti ganti cool en busi.na kang??

    1. Iya nih, tertarik juga, adakah Bengkel rekomendasi Untuk pasangnya di solo? @cicakkreatif
      Nuwun

  9. Alhamdulillah paket udh sampe nich, next tinggal setting aja, soalnya sekarang masih pake ecu brt juken 5,dan piggyback iquteche inj saya pake buat harian.
    Sukses terus kang majid

  10. Saya baru pasang fuel adjusternya hari ini dan masalah saya teratasi. Sebelumnya motor saya aerox mengalami kendala di putaran rpm atas setelah ganti knalpot racing yang kemungkinan besar diperlukan debit bahan bakar yang lebih besar. Saya mampir ke beres yamaha untuk setting co tetapi mekanik mengatakan CO tidak bisa disetel ulang karena ECU sudah dikunci oleh yamaha. Mantap iquteche produk anak negeri tapi mampu bersaing dengan produk impor. Terimakasih buat mas cicakkreatip atas pelayanannya yang baik:)

  11. Harga murah tapi kualitas ga murahan, bnr² viagra tenaga motor dr rpm bwah smpe atas ngaceng trus kang ??

  12. Harga bener2 miring, seller juga ramah. Produknya mantep deh, rekomendasi nih temen2 MOVE buat beli piggy disini hehe

  13. Thank you kang majid barangya udah yampe di tangn,,tinggl di pasang aja,moga nampol motor ane,salam dari kepulauan selayar,,(sulsel) sukses trus kang

  14. Selamat siang..
    Cak cikak,barang PO tepat waktu..
    Install mudah,tenaga ngaciir…
    Gk nyesel dah..
    Mantap..!

  15. Selamat malam, PO tepat waktu dan paket mendarat dengan selamat. Enggak sia” dehh sama agan yang satu ini hehehe

  16. Alhamdulillah Pesenan Order piggyback IQUTECHE RACING sudah sy terima ya boss, antara postingan dengan real part sesuai, part yg dikirim pun menggunakan kardus khusus dari IQUTECHE RACING, Kemudian dapet pula petunjuk cara pasangnya, wiiih keren dan muantappp deh boss, dan setelah pemasangan IQUTECHE RACING di motor Honda PCX150 , supply bensin pun bisa disetting, otomatis mendongkrak Power engine , sangat bermanfaat Piggy IQUTECHE RACING dimotor standar maupun Oprekan, Sekali lagi thanks ya boss untuk partnya ^ _ ^ motor jadi ngaciiiirrrrr ^ _ ^

    1. @Dede Maulana (Booncel), Hallo mas…. Makasih banyak ya atas orderannya :D dan makasih banyak sudah dikasih review yang luar bisa hehehe… Tq mas :D

  17. Saya tertarik buat coba nih mas. tpi masih mau nanya dlu soalnya blm jelas. jadi klo pake piggyback ini, motor yang dr bawaan udh close loop bisa jadi open loop ya mas ? lalu sudah tidak memerlukan o2 sensor lagi ?

  18. Saya sdh pasang tp belum mantap buat cara setting nya, mohon dibntu buat setting piggy nya di surabaya dimana ya

  19. Assalamualaikum wr wb 🙏
    Bro Majid, kalau untuk jadi seller gmn cara nya
    Saya bengkel rumahan sudah lumayan byk customer saya, ada yg minta pakai piggiback, tapi masih blm ada pilihan yg mantap karna harganya lumayan mahal
    Setelah membaca ketemu IFA saya sangat tertarik untuk mencoba karya anak bangsa, melihat byk postingan IFA mantul, harga bersahabat kwalitas tidak kalah dgn produk lain👍👍👍🙏Tks

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.