Surakarta Max Owner resmi berdiri… Tambah rame saja!!

Diposting pada

Deklarasi Resmi Surakarta Max Owner. Turut Hadir Management PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (2)

Kayak kacang goreng…biasanya kan ngono istilae jika keberadaan produk laris dan banyak diminati, Skutik Yamaha Nmax bisa dibilang motor yang mempunyai peminat luar biaza…lihat saja, sekarang ini  komunitasnya merambah kemana mana, dan yang baru baru ini komunitas Yamaha Nmax yang disebut Surakarta Max Owner (SUMO)  sekarang ini sudah resmi di deklarasi.

  • Baca juga : Deklarasi Klub Yamaha Nmax “Indonesia Max Owners” (IMO)…

Jumat malam 27 November 2015, Surakarta Max Owner (SUMO) dideklarasikan keberadaannya di Cafe Tiga Tjeret, Jl Ronggo Warsito No 97 Surakarta. Yang juga ikut nimbrung dalam acara deklarasi adalah wakil-wakil dari Indonesia Max Owner (IMO), Jakarta Max Owner (JMO), Surabaya Max Owner, Kudus Max Owner, Jepara Max Owner, Bandung Max Community.

keyless

Surakarta Max Owner (3)

SUMO berada di bawah naungan Indonesia Max Owner (IMO) dan Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI). Ketua Umum SUMO terpilih Christophorus Conny W. “Anak-anak pecinta NMAX di sini ingin ada wadah, jadi kami resmi mendirikan SUMO. Sudah dibentuk sejak Juli 2015. Dari kumpul-kumpul itu anggotanya makin banyak dan banyak kegiatan yang sudah kami lakukan seperti turing dan baksos,” cerita Hendra Setiawan, Sekjen SUMO.

  • Pengalaman riding dengan Yamaha NMAX sejauh 2000 KM selama 7 hari… Yamaha NMAX Club Indonesia (YNCI)

Jumlah anggota SUMO 103 orang rata-rata profesinya pengusaha, yang berkumpul dari beberapa wilayah di Karesidenan Surakarta seperti Wonogiri, Klaten, Sragen. Wag wes resmi..tambah rame saja komunitas Nmax ini…selamat!! (cicakkreatip.com)

>>Dokumentasi Fotonya Gan…

[youtube https://www.youtube.com/watch?v=p6PU9gm82xs&w=520&h=315]

Gambar Gravatar
Saya kang Majid selaku admin sekaligus penulis di cicakkreatip.com. Blog ini kang Majid kelola secara independen, mudah mudahan semua artikel yang ada di Blog ini bisa bermanfaat bagi teman teman sekalian. Jika perlu menghubungi kang Majid bisa melalui contact ini ; WhatsApp/Telp/SMS (085 733 637 733) E-Mail (adm.cicakkreatip@gmail.com) Happy reading :)

5 thoughts on “Surakarta Max Owner resmi berdiri… Tambah rame saja!!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.