Testimoni Pemakaian Harian All New Honda Vario 160

Diposting pada

Cicakkreatip.com – Beberapa hari yang lalau kang Majid mendapatkan satu unit All New Honda Vario 160, Yey!! Bukan hadiah ya, tapi satu unit All New Honda Vario 160 yang kang Majid pakai beberapa hari kemarin adalah unit test ride MPM Honda Jatim selaku distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim dan NTT. Kang Majid mendapat kesempatan untuk nyobain skutik baru Honda tersebut dan pastinya kang Majid pakai langsung touring, kemana? Ke pasar hehehe :mrgreen:

Unit test ride kang Majid ambil langsung di kantor MPM yang berada di Sedati Sidoarjo Jawa Timur. Sebelumnya sudah janjian sama mas Novan dan mbak Dian selaku PIC pinjam meminjam unit test ride. Habis jam makan siang kang Majid langsung ambil unitnya, ternyata unit nya warna putih, sudah tau dong unit ini adalah tipe tertinggi, tipe ABS + sudah memakai keyless. Bentar bentar, kang Majid foto dulu Vario ganteng nya :mrgreen:

keyless

Dibuat Jalan Jalan ke Pasar Enak!

Bukan hanya ke pasar sih, pergi antar paket ke ekspedisi (J&T), pergi antar anak sekolah, pergi antar galon ke konsumen, sampai pergi ke……. lanjutin sendiri dah :mrgreen: Jadi dalam beberapa hari kang Majid hampir memulai aktvitas harian dengan All New Honda Vario 160. Cara nyoba motor harian ini kang Majid rasa pas banget buat menguji motor baru, karena kita bisa merasakan performa motor sesuai kebutuhan harian kita, makanya cara ini lebih pas buat nentuin berapa nilai atau bintang hasil review kita, dan tiap orang pasti ketemunya beda beda.

Jalan ke pasar, bawa dua anak dan satu istri, biasanya sesak banget kalau ukuran motornya kecil. Tapi pakai All New Vario 160 masih longgar, gaya berkendara masih rileks, plus kita masih bisa bawa barang bawaan banyak karena bisa dimasukin kedalam bagasi yang ukurannya gede, super longgar. Jadi bintang lima kalau urusan bawa membawa barang.

Ngak hanya itu, dek depan dan foot rest depan yang rata serta longgar (ukuran saya), kemarin buat angkut dua galon ke konsumen terasa mudah, posisi galon rapih dan pas di bagian depan. Jadi rekomendasi buat teman teman yang suka disuruh beli galon hahaha.

Buat Touring 50Km

Kang Majid sengaja ngak mengulas fitur dan kanca kancanya :mrgreen: Karena sudah banyak yang mengulas, kang Majid lebih suka buat aktivitas real. Oke lanjutya… Kamrin sebulum ngembaliin motor ke MPM, kok pas banget gitu loh! Pas banget kang Majid mau ke luar kota. Kang Majid ada kerjaan di daerah Mojoagung Jawa Timur, kurang lebih jarak nya 51 KM dari rumah. Dari situ puas banget brooo, jalanan meski aspal, tapi cukup bisa mewakili buat test performa engine, rem, dan suspensi serta tidak lupa jok yang sering bikin pantat tivissss :mrgreen: .

Yang pertama, masalah performa engine. Engine vario ini memiliki Diameter x Langkah 60 x 55,5 mm, jika dihitung kapasitas totalnya 156,9 cc, jika dibaca spek umum masuk 160 cc. Engine segitu gedenya membuat perjalanan anteng, ngak malu buat nyalip PCX, Nmax, bahkan truk gandeng :mrgreen: Karakter engine 160 eSP+ Vario ini jempol di putaran awal, makanya kang Majid ngak ragu sama sekali buat nyalip. Dibawa riding gas makin dalam, sesekali lirik speedometer, eh sudah tembus ke angka 60Km/Jam.

60 lanjut sampai angka 90, di range 60-70Km/Jam hentakan engine terasa lebih lembut di bandingkan di rpm bawah, cuman yang bikin kaget, saat gas di geber lagi sampai menyentuh 80 keatas, engine Vario 160 seperti mendapat boster, power engine terasa galak. Kalau di runut memang sih power atau tenaga puncak Vario 160 ada di 8.500 rpm (11,3 kW atau 15,4 PS).

Supensi, Ban, Jok

Bolak balik atau sering disingkat PePe (Pulang pergi). Dari Sidoarjo gas Mojoagung, 100 kilo lebih ketemunya. Bayangin kalau teman teman berkendara sejauh itu, nikmat apa yang bisa dirasakan? Hehehe sejauh itu kang Majid bisa merasakan kenikmatan suspensi Vario 160. Suspensi depan lebut, bagian belakang agak hard :mrgreen: itu kalau kang Majid yang naik, tiap rider beda beda tergantung satuan rumus KG & CM (berat dan tinggi badan). Didukung ukuran ban yang gedhe saat lewat Jeglongan Sewu (sebutan lubang jalan yang tak terhingga), Vario 160 bisa melibas dengan baik. TOP!

Ukuran Ban Depan 100/80 – 14M/C Tubeless
Ukuran Ban Belakang 120/70 – 14M/C Tubeless

 

Bikin kaget juga, dengan tinggi 165cm naik Vario 160, kaki kang Majid nambak tanah dua daunya dengan baik, cuman kan joknya desainnya lebar, makanya kang Majid saat berkednara pakai gaya pucuk (suda duduk di ujung jok). Perjalan sudah ditempuh 20Km, lanjut 30Km, hampir mau sampai kang Majid terpaksa berhenti, nyari oleh oleh jika berkendara jarak jauh, apa itu? Bokong Panas (pantat panas), heran kok belum ada tanda tanda bokong panas? Padahal sudah sejauh ini, biasanya kalau pakai Vari0 150 versi lama sudah gesar geser aja nih si pantan (mlensa mlense otomatis karena panas). Lah ini kok enak!

Usut puya usut, ternyata busa depan dari jok Vario 160 lebih tebel, kang Majid chek lebih tebel busanya (Gbr. diatas). Makanya masih empuk dan tentunya ngak terasa seperti setrika meski jarak tempuh sudah hampir 50Km. Jadi jok Vario khsusuon pengemudi sangat baik. Kalau bagian boncengger bagaimana? Maaf kemarin kang Majid riding sendirian. Nanti deh kalau ada waktu sama Ibu negara biar ada testimoni boncengger.

Okey, itu saja sih review dari kang Majid. Perasaan real saat memakai All New Honda Vario 160 beberapa hari. Tambahan info saja ya… All New Honda Vario 160 dipasarkan dengan 2 tipe yaitu CBS dan ABS. Untuk tipe CBS terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande Matte Red dengan harga on the road (OTR) Surabaya Rp 26.902.000, Sedangkan untuk tipe ABS, terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande White dengan harga on the road (OTR) Surabaya Rp 29.604.000,-

Thanks buat MPM Honda Jatim sudah baik hati meminjamkan unit Test Ride All New Honda Vario 160 ke kang Majid. Sekalilagi matur nuhon. Mudah mudahan kita tetap bisa bekerja sama dengan baik. (cicakkreatip)

Gambar Gravatar
Saya kang Majid selaku admin sekaligus penulis di cicakkreatip.com. Blog ini kang Majid kelola secara independen, mudah mudahan semua artikel yang ada di Blog ini bisa bermanfaat bagi teman teman sekalian. Jika perlu menghubungi kang Majid bisa melalui contact ini ; WhatsApp/Telp/SMS (085 733 637 733) E-Mail (adm.cicakkreatip@gmail.com) Happy reading :)

One thought on “Testimoni Pemakaian Harian All New Honda Vario 160

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.