Cara Mengatasi Suara Grek Grek di Yamaha Mio M3 atau MioZ

Diposting pada

Teman teman, selain Mio Sporty kang Majid juga pemakai Yamaha MioZ. Pemakaian Yamaha MioZ memang sangat memuaskan, dengan kapasitas engine 125 powernya sudah cukup buat kang Majid, untuk urusan konsumsi bahan bakar juga irit banget, karena matic Yamaha yang satu ini sudah memakai teknologi Blue Core. Nah seiring pemakaian, baru baru ini kang Majid merasakan bunyi Grekkkk, Grekkkk, Grekkkk di bagian body depan, terasa di pijakan kaki, lebihnya bunyi terdengar disaat melewati jalan paving yang tidak rata. Dari analisa yang kang Majid lakukan ternyata penyebabnya adalah Leg Shield Assy dan Boart Footrest, ada sedikit celah yang menyebabkan timbulnya suara. Berikut foto part detailnya.

*Yang dilingkari akan bergetar jika terkena jalan yang tidak rata

Part Yang Menimbulkan Suara

Ketia kang Majid amati ternyata bagian depan airscoop yang bersinggungan dengan legshield ini pecah, kang Majid juga baru sadar, em…..kemungkinan saat dipakai ponakan habis dibuat jatuh. Karena Leg Shield Assy dan Boart Footrest memiliki celah (Gbr. yang dilingkari) akhirnya ketika motor dipakai dan dibuat berjalan di jalan yang tidak rata, maka keluarlah suara Grekkkk, Grekkkk, Grekkkk. Kalau dibiarkan memang mengganggu banget, makanya mumpung hari Minggu ini libur kerja, pagi-pagi lansung kang Majid lakukan pembenahan. Dan tau ngak, simpel banget untuk Mengatasi Suara Grek Grek di Yamaha Mio M3 atau MioZ, kang Majid cukup pakai cable ties. Mau tau bagian mana yang di cable ties? Berikut langkah langkahnya, catat ya!

Peralatan & Bahan Yang Dibutuhkan

Untuk repairnya, ada tool dan bahan yang kita butuhkan, dimana yang kita butuhkan pertama adalah Obeng (+) untuk membuka cover. Kemudian bahan yang kita perlukan untuk mencegah leg shield bergetar saat melewati jalan tidak rata adalah tali pengikat, supaya rapih kang Majid memakai cable ties. Untuk bisa mengikat dengan maksimal, maka kita perlu melubangi leg shiel, tenang….tetap rapih kok, karena bagian dalam cover yang kita lubangi bukan bagian luar yang terlihat! Untuk urusan lubang kang Majid serahkan ke Solder wasiat Bapak heeheh :mrgreen:

keyless

Lepas Cover Samping

Untuk bisa memulai, kita lepas cover samping kanan kiri dan cover bagian belakang roda depan. Kuncinya cukup pakai obeng plus (+), begini kalau sudah terlepas.

Ikat Memakai Cable Ties

Setelah cover sudah terbuka, tinggal panasin solder dan lubangi deh Leg shiled, yang dilubangi bagian kanan dan kiri, dan kali ini kang Majid iket dua di bagian kanan dan dua cable ties di bagian kiri, jadi totalnya butuh cable ties 4 biji ya temen temen. Ngiketnya seperti dibawah ini. 


Bagaimana Hasilnya?

Setelah selesai semua, tentunya kita pasang cover kembali ke posisi semula, dan setelah kang Majid coba, ternyata hasilnya sempurna. Suara Grekkk, Grekkkk yang timbul karena leg shield tadi sudah hilang. Pengecekan kang Majid lakukan dua kali, terahir dibuat muter muter jalan raya, jalan kampung, dan hasilnya tetap… sempurna, suara berisik nya hilang :D Kalau teman teman punya masalah seperti ini, jangan coba di ganjal tetapi lansung eksekusi seperti apa yang kang Majid lakukan. 100% OKE. Semoga artikel Mengatasi Suara Grek Grek di Yamaha Mio M3 atau MioZ  ini bisa bermanfaat, kalau mau sharing tentang motor, silahkan lansung komentar dibawah ya :mrgreen: (cicakkreatip)

 

 

Gambar Gravatar
Saya kang Majid selaku admin sekaligus penulis di cicakkreatip.com. Blog ini kang Majid kelola secara independen, mudah mudahan semua artikel yang ada di Blog ini bisa bermanfaat bagi teman teman sekalian. Jika perlu menghubungi kang Majid bisa melalui contact ini ; WhatsApp/Telp/SMS (085 733 637 733) E-Mail (adm.cicakkreatip@gmail.com) Happy reading :)

11 thoughts on “Cara Mengatasi Suara Grek Grek di Yamaha Mio M3 atau MioZ

  1. Sip pak bisa saya terapkan dibengkel. Terimakasih ilmunya semoga manfaat. Ditunggu ilmu yg lainnya pak

  2. kalau grek2nya di mesin atau CVT (entah yang mana tapi kerasa di kecepatan mendekati 60kpj), kira2 kenapa ya kang?

    1. Sudah pernah dikonsultasikan ke beres kang? Saya pernah mengalami tapi di Mio saya, karena Vbelt, dan clutch carier mintak digosok pakai amplas :D (kotor).

  3. Malam pak, itu yang dibolonginnya besi leg shieldnya ya? Kalau dibengkel” ada alatnya ga ya._.

  4. Kang, mau tanya hal lain boleh ya, buat nambah tinggi setang MIO M3, barang 2 atau 3 cm dari aslinya gimana idea nya yah?, biar ga pegel kl dibawa jalan jauh.

    Makasi

  5. Mau tanya kang. Sudah 2 kali ganti oli selalu kurang mungkin 300 ml oli kotornya. Setiap ganti oli mio m3 jarak tempuhnya 3000km. Apakah ada efek kemesin ya…
    Untuk selama ini mesin saya ok dan bagus. Asap putih juga gak ada. Mohon masukannya kang majid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.