Akhir akhir ini mungkin kita sering mendengar adanya kebakaran hutan melanda di beberapa wilayah yang ada di Indonesia. Hal ini takterkecuali di area Sumatera, kebakaran yang terjadi di beberapa titik tersebut ditandai dengan adanya asap yang kini bisa dibilang sangat mengganggu aktivitas warga disana. Asap yang ada membuat perih dimata, asap yang menyebar juga berpotensi timbulnya penyakit ISPA.
Dalam sekelompok club motor Yamaha yang dinaungi oleh Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) telah tergugah untuk membagikan masker untuk warga sekitar yang kena dampak asap.
“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap warga sekitar dan kami berupaya untuk membantu mereka dengan bagi-bagi masker ini. Dengan begitu juga mencegah resiko yang mengganggu kesehatan warga. Ini juga bentuk eksistensi kegiatan positif klub motor dengan aktivitas kegiatan sosial,” ungkap M.Jaka Zia Utama, Humas YRFI.
Yamaha MioJ enggak bisa stasioner, Bersihkan ISC-nya saja…
Yang membagikan masker bukan hanya satu club saja, melainkan banyak juga ternyata..berikut teman teman club yang sudah meluangkan waktu dan tenaganya buat para warga :
- YVCI (Yamaha Vixion Club Indonesia),
- VBC (Vixion Bangka Community),
- NVLF (New Vixion Lightning Family),
- BYONIC (Byson Yamaha Owner Indonesia),
- BOS (Bangka Owners Scorpio),
- YBKC (Yamaha Bangka King Club),
- SJC (Sungailiat Jupiter Club)
Bangga kalau anak club ngelakuin hal positif semacam ini :D trims buat kawan kawan semua atas kepeduliannya – cicakkreatip.com
Harus segera diatasi.. Jian perbuatan manusia tak bertanggungjawab
http://motomazine.com/2015/09/25/motogp-rossi-aragon-akan-jadi-akhir-pekan-yang-menantang/