Hari Sabtu (13/5) kemarin Yamaha Jatim telah memperkenalkan All New R15 kepada media. Tampak berbeda dengan acara press confrence sebelumnya. Melalui Main dealer Yamaha Jatim PT Surya Timur Sakti Jatim, acara pengenalan new model dilakukan di Sirkuit Stadion Bung Tomo Benowo Surabaya. Yamaha All New R15 hadir dengan kapasitas engine 155 cc dengan mengadopsi teknologi Big Bike dengan teknologi revolusioner yakni VVA, Assist & Slipper Clutch serta New Deltabox frame, makanya power bisa tembus 14,2 kW/10000 rpm, hal ini merupakan muntahan power diatas kompetitor yang ada. Dalam metode pengenalannya Yamaha kali ini ngak sebatas memberikan informasi melalui slide saja, melainkan kali ini media yang hadir langsung diajak test ride di sirkuit untuk bisa merasakan betapa kuatnya perubahan power, riding positioning serta handling dari All New R15.
Acara diikuti oleh media, blogger beserta komunitas pengguna motor sport 150 cc dan 250 cc. Acara dimulai dengan test ride langsung, dua unit All New R15 berwarna biru dan merah yang telah disiapkan oleh panitia lengkap dengan safety gear saat itu langsung bisa digeber. Peserta diberi kesempatan untuk mencoba langsung performa dari All New R15. Sirkuit drag race sepanjang 402 meter telah dibagi menjadi dua jalur dengan pemisah cone dan ban bekas, dari rata rata peserta bisa mengajak lari All New R15 115 km/jam, sirkuit sepanjang 402 meter masih belum mampu memangkas top throttle dari All New R15. Nafasnya panjang bro…
Panasnya terik matahari dan panasnya engine saat itu hampir tidak bisa dibedakan, hal ini karena suhu udara di lokasi memang sangat panas, mengingat kondisi sirkuit sendiri merupakan daerah pesisir pantai dengan dominasi tambak dan lahan kosong. Usai acara test ride, peserta langsung digiring untuk mengikuti acara press conference, dimana saat itu ruangan presscon sendiri berada di gedung sirkuit yang ada di lantai satu. Sudah bisa dibayangkan bukan, di ruangan terbuka saja terasa panas, apalagi di dalam ruangan dengan skat dinding kaca. Saat itu penjelasan product knowladge diwakili oleh pak Ilham Wahyudi (GM Service), Agung Mundi (GM Marketing) serta William Saputra (Manager Promosi).
Berapa Harga All New R15 di Jatim?
Berapa harga All New R15 di Jatim? Jika di Jakarta All New R15 dibandrol dengan harga Rp. 34.500.000,- untuk di Jawa Timur harga OTR All New R15 adalah Rp. 36.000.000,- Nah yang menarik disini, PT Surya Timur Sakti Jatim saat ini sudah menerima inden sebanyak 1000 unit, makanya dalam kesempatan press konference saat itu pak Agung Mundi dengan optimis menyampaikan bahwa target penjualan All New R15 adalah 1000 unit. Indent yang membeludak di Jawa Timur ini merupakan hal yang biasa, pasalnya saat launching perdana oleh Yamaha Indonesia dalam indent online yang dibuka, hanya membutuhkan waktu 20 menit untuk menghabiskan kouta 155 unit All New R15. Antusias konsumen yang besar ini membuktikan bahwa banyak konsumen ingin merasakan pengalaman live inthe racing spirit dengan mengendarai All New R15 VVA155. Anda termasuk sebagai pengindent All New R15? (cicakkreatip)