Ulang tahun adalah hari kelahiran seseorang, menandai hari dimulainya kehidupan di luar rahim. Dalam beberapa kebudayaan, memperingati ulang tahun seseorang biasanya dirayakan dengan mengadakan pesta ulang tahun dengan keluarga serta teman (Wikipedia 23/11/16). Namun faktanya, akhir-akhir ini yang kang Majid rasakan di Indonesia sendiri perayaan ulang tahun bukan hanya identik dengan kehidupan setelah rahim, melainkan sekarang ini sampai kumpulan atau kelompok sosial seperti Klub Motor, Komunitas-pun punya perayaan hari ulang tahun. Seperti yang kali ini dilakukan oleh komunitas motor Yamaha R15 Chapter Jakarta ini. Perayaan hari jadi (HUT) ke 2 kembali diperingati.
Bertemakan “Indahnya Silaturahim” perayaan ulang tahun kedua dirayakan Yamaha R15 Club Indonesia Jakarta, moment ini hampir mirip dengan tahun sebelumnya ditempat yang sama yaitu Mall Mangga dua square, merangkul Yayasan Rumah Sejahtera sebagai bentuk Bakti Sosial di acara ini.
Potong tumpeng dilakukan secara simbolis untuk merayakan 2nd Anniversary YR15CI@JAKARTA, di mana pemotongan tumpeng bersama presiden YAMAHA R15 CLUB INDONESIA Bapak Angga dengan suapan pertama kepada ketua umum @Jakarta, suapan kedua untuk ketuplak bro Bedil dan yg ketiga untuk presiden. Alangkah harmonisnya kebersamaan keluarga @JKT, saat susah, banyak argument, antara egois dan masih banyak lagi perdebatan yang akhirnya berbuah manis dengan suksesnya 2nd Anniversary @JKT
Acara sangat meriah karena pengunjung dimanjakan dengan hiburan Dangdut, sexy Dancer, DJ performance .Ladywash, panitiapun membagikan dorprice, dari serangkain acara tsb ditutup dengan pengumuman pemenang modifikasi show dan games games menarik. Ajang Modifikasi pun berjalan dengan baik, dari 10 unit yang terlihat unik, akhirnya 3 unit motor terbaik yang jadi pemenangnya dan mendapatkan hadiah menarik dari panitia penyelenggara. Di tambah Dengan adanya performance Ladies Bike Wash yang memanaskan suasana malam itu, para tamu undangan pun merasa puas, lelah perjalanan jauh rider rider terbayarkan semua
Tamu undangan didominasi pengguna Yamaha R15 dari berbagai daerah yg memadati area parkir lantai GF sampai tidak nampung, karena dari berbagai kota menyaksikan acara ini, terdata ada yang dari Pulau Bali, Sumatra, Sulawesi, Pekanbaru, dan kota2 lainnya dipulau jawa seperti Surabaya, Malang dan lain-lain, suksesnya acara ini tidak lepas dari pengunjung yang datang beserta sponsor yang sudah memeriahkan acara ini
Dorprice satu buah knalpot Sakura AR09 diberikan untuk tamu undangan dengan mengikuti aturan yang sudah disediakan oleh panitia, terpilih poto terbaik bro chosim dari Tangerang, selain itu para peserta modifikasi dimanjakan dengan hadiah-hadiah menarik dan banyak lagi hadiah yang diberikan oleh panitia Anniversary kepada tamu undangan, para rider yg hadir bisa mendapatkan kenang-kenangan saat menghadiri acara ini berupa fotoboot bersama moladin, mereka bisa menikmati fasilitas foto gratis dan foto bergaya tergokil yg langsung cetak. Ajang Modifikasi pun berjalan dengan baik, dari 8 unit yang terdaftar dan akhirnya 3 unit motor terbaik yang jadi pemenangnya.
Besar harapan kami bisa terjalin kerja sama slalu terjalin silaturahim sesama komunitas club & independent beda merk, ujar bro Dadi selaku penanggung jawab acara ini. Artikel kiriman dari Dadie Wijaya. (cicakkreatip)