MERIAHKAN HARI SUMPAH PEMUDA, YAMAHA STSJ AJAK KONSUMEN TOURING

Diposting pada

Cicakkreatip.com – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) selaku distributor motor Yamaha area Jawa Timur, Kalselteng, Kaltim, dan Nusa Tenggara mengadakan kegiatan touring bersama dengan pengguna Yamaha Fazzio Hybrid-Connected pada hari Sabtu (29/10).

Kegiatan bertema Touring Sumpah Pemuda ini bertujuan untuk membangkitkan dan meneruskan semangat generasi muda atas perjuangan pahlawan terdahulu. Sekaligus menambah dan memperkuat ikatan yang dimiliki antar sesama pengguna Fazzio.

keyless

“Kami mendukung terus semangat para pemuda-pemudi Indonesia yang ingin terus meneruskan semangat kemerdekaan. Sekaligus kegiatan touring ini dijalankan untuk meningkatkan solidaritas generasi masa kini. Tidak hanya touring biasa, kali ini kita juga mengunjungi beberapa ikon Surabaya yaitu Tugu Pahlawan untuk sama-sama kembali mengingat perjuangan pendahulu kita,” ungkap William Saputra, Manager Promosi Yamaha STSJ.

Diikuti dengan 30 peserta yang terdiri dari Influencer, awak media, hingga Konsumen Fazzio, perjalanan dikemas secara menarik dan menyenangkan sehingga memberikan pengalaman berkendara yang berkelas bagi para peserta.

“Sesuai dengan karakter generasi masa kini yang yaitu aktif dalam mengekspresikan dirinya, Yamaha Fazzio hadir untuk memenuhi kebutuhan generasi muda yang ingin mengekspresikan dirinya,” tambah William.

Selain ingin memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan, kegiatan touring ini juga menjadi ajang pembuktian bagi konsumen Fazzio akan performa motor kesayangannya. Skutik Classy keluaran terbaru Yamaha ini telah mengadopsi teknolog Blue Core Hybrid 125 cc sehingga memberikan lebih bertenaga, efisien, dan ramah lingkungan.

Untuk meramaikan Hari Sumpah pemuda, kegiatan Touring ini juga serentak dijalankan di area lain yaitu Malang, Jember, dan Nusa Tenggara Barat.

Keseruan aktifitas touring dapat dilihat melalui instagram resmi @Yamahafriends. Informasi terkait produk dapat dilihat melalui website www.yamaha-stsj.com atau melalui CS Yamaha STSJ di 08228 – 7777 – 898. (CICAKKREATIP)

Gambar Gravatar
Saya kang Majid selaku admin sekaligus penulis di cicakkreatip.com. Blog ini kang Majid kelola secara independen, mudah mudahan semua artikel yang ada di Blog ini bisa bermanfaat bagi teman teman sekalian. Jika perlu menghubungi kang Majid bisa melalui contact ini ; WhatsApp/Telp/SMS (085 733 637 733) E-Mail (adm.cicakkreatip@gmail.com) Happy reading :)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.