Fitur Yang Saya Suka Pada All New Nmax Lite Version!

Diposting pada

Cicakkreatip.com – Pernah suatu hari kang Majid mendengar cerita bahwa ada motor Yamaha yang di gondol maling, tetapi anehnya motor ditemukan kembali ngak jauh dari rumahnya, kurang lebih sekitar 300 meteran. Apakah maling saat itu kepergok warga? Apakah saat itu malingnya tobat? Tidak! Usut punya usut ternyata motor sengaja dibiarkan karena mereka ngak bisa menyalakan motor. Tau kenapa? Ternyata motor Yamaha yang dibawa maling tersebut sudah menggunakan keyless.

Saat motor ditemukan konsisi knob motor sudah dirusak, sehingga posisi knob bisa diputar dan kelistrikan pun nyala semua. Tetapi sayangnya, karena motor sudah memakai keyless + teknologi immobilizer, saat itu motor hanya bisa di dobel stater cuma mesin ogah untuk menyala. Hal ini karena immobilizernya berfungsi, ketika remote keyless tidak ada di samping motor, maka kelistrikan yang berhubungan dengan busi dan pompa bensin ngak bakalan nyala. Hasilnya motor ngak bisa dinyalakan.

keyless

Itu salah satu fitur yang sangat kang Majid suka, fitur keamanan keyless yang ada di Yamaha Nmax Lite Version ini sangat membantu. Dengan adanya fitur ini pelaku kejahatan curanmor tidak bisa menggunakan jurus andalannya dengan memakai kunci T, meskipun kelistrikan bisa nyala, kalau remotenya ngak ada, motor tidak bisa dinyalakan. Jadinya motor di geletakin begitu aja di jalan.

 

Fitur keyless ini sebenarnya sudah hampir diterapkan pada semua skutik Yamaha. Mulai Aerox, Nmax, Lexi, Freego, Fazzio, Grand Filano sampai Yamaha Xmax. Semua sudah ada keyless nya. Oh iya, sebenarnya ada banyal lagi fitur menarik yang jarang orang tau pda Nmax Lite Version ini, tapi next artikel aja ya kang Majid bahas lagi. Sementara ini dulu, jika teman-teman ingin tau lebih detail terkait motor Yamaha, langsung saja berkunjung di website resmi Yamaha Jatim (PT STSJ) di www.yamaha-stsj.com (cicakkreatip)

Gambar Gravatar
Saya kang Majid selaku admin sekaligus penulis di cicakkreatip.com. Blog ini kang Majid kelola secara independen, mudah mudahan semua artikel yang ada di Blog ini bisa bermanfaat bagi teman teman sekalian. Jika perlu menghubungi kang Majid bisa melalui contact ini ; WhatsApp/Telp/SMS (085 733 637 733) E-Mail (adm.cicakkreatip@gmail.com) Happy reading :)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.