Kabupaten Trenggalek merupakan salah satu kabupaten yang ada di pesisir pantai selatan Provinsi Jawa Timur. Kemarin di pergantian tahun ke-2017 kang Majid dengan keluarga kecil mendatangi sanak saudara di Trenggalek, silaturrahmi dan aslinya sambil liburang hehehe. Kabupaten Trenggalek sendiri memiliki luas wilayah 1.261,40 km 2, melihat keadanaan geografis-nya, dua per tiga Kabupaten ini merupakan tanah pegunungan. Tak heran jika kita berada di kabupaten ini pemandangan yang terlihat tidak jauh dari bukit dan gunung.
Trenggalek memiliki potensi wisata alam yang besar, termasuk yang paling pontensial adalah wisata pantai-nya. Pantai yang bisa dijadikan tempat wisata jumlahnya sangat banyak, jika disebutin satu persatu ada Pantai namanya Prigi, Pantai Pelang, Pantai Pasir Putih, Pantai Blado, Pantai Ngampiran. Jujur yang kang Majid kunjungi hanyalah pantai pelang dan pasir putih, yang lainnya absen dulu hehehe. Perlu diketahui, selain pantai ada juga wisata alternative lain yang wajib dikunjungi, dimana wisata tersebut adalah wisata Hutan Kota.
Jika di kota besar dibangun sebuah taman kota, di Kabupaten Trenggalek memiliki hutan kota. Hutan kota Trenggalek ini lokasinya 500 meter dari pusat pemerintahan Kabupaten Trenggalek. Kalau pakai motor ya sekitar 5 menitan lah dari pusat kota. Hutan Kota Trenggalek berada di kawasan gunung Jaas Trenggalek. Hutan kota atau yang baru baru ini lebih sering di sebut dengan Huko ini sebenarnya merupakan gugusan dari dua buah gunung yang berjajar yakni gunung jass dan gunung kuncung. Wisata Hutan Kota Trenggalek sebenarnya sudah lama, dari tahun 2011 sudah resmi dimiliki pemkab Trenggale. Namun akir akhir ini wisata hutan tersebut lagi rame. Menariknya Hutan Kota Trenggalek ini merupakan Hutan Kota yang terbesar di tingkat Kabupaten se Provinsi Jawa Timur loh. Keren bukan!.
Untuk masuk hutan kota ini free biaya, alias gratis, tanpa ticket…. Dalam pengelolaannya hutan kota trenggalek ini dibangun dengan berbagai jenis tanaman didalamnya. Disana pengunjung akan disuguhkan dengan banyak spot hiburan, rest area dan aneka hewan yang memang sengaja di biarkan lepas ataupun di pelihara dalam kandang. Hutan sekaligus kebunbinatang. Di barisan jalan setapak yang sudah paving tersebut banyak juga penjual makanan, mulai dari cenil, kicak, nasi tiwul, nasi pecel, opak sambel, dan macam lainnya. Namanya gunung, makin naik makin ngos ngosan, dalam hal ini ada juga loh fasilitas sewa kuda…tapi ya begitu cuma buat anak kecil hehehe. Makin naik ke atas, banyak gazebo disana, dan sampai puncak ada menara…ternyata kita bisa melihat indahnya Kabupaten Trenggalek disana. Keren mas bro….monggo kapan kapan kalaua da waktu luang bisa main ke Hutan Kota Trenggalek, asli hutan ini alami. Masih seger udaranya. (cicakkreatip)
Galery :arrow: