Merasakan YShift Nmax Turbo Enak Banget Buat Selap Selip

Diposting pada

Cicakkreatip.com – Banyangkan sebelumnya bawanya matic biasa, sekarang kang Majid bawa Yamaha Nmax Turbo yang dibuat riding ratusan kilo meter. Jujur sensainya bikin ketagihan apalagi saat dibuat selap selip, sampai sampai ngak ingat kalau sudah ratusan kilo meter dilewati.

Kesempatan ini datang dalam event Nmax Tour Boemi Nusantara yang diadakan oleh Yamaha Indonesia. Touring ini dibagi dalam 13 etape yang akan menyusuri 6 pulau di Indonesia. Etape pertama rangkaian touring ini sendiri mengambil rute perjalanan Jakarta – Yogyakarta sejauh lebih dari 500 kilo meter, kedua Yogyakarta Surabaya, dan ketiganya bagian kang Majid yakni Surabaya – Bali yang juga menempuh jarak 500Km.

keyless

Surabaya Banyuwangi kurang lebih 300Km sudah kang Majid lewati, jujur Nmax Turbo ini selain memiliki karakter nyaman, karena pemakaian teknologi YECVT dan fitur YShift, saat dibuat selap selip membuat pengendar semakin percaya diri.

Dengan pemakaian fitur YShift yang mempunyai 1-3 tingkatan, pengendara bisa mengontrol tenaga tambahan jika untuk mendahului. Kang Majid coba di beberapa perjalanan terutama di daerah alas Baluran, mendahului motor sangat enjoy. Sangat percaya diri, karena disaat kita menekan tombol YShift, kita terasa ada dorongan tenaga baru dari belakang layaknya “TURBO”.

Fitur ini sangat disukai oleh teman teman yang ikut dalam Nmax Tour Bomie Nusantara etape ke 3 Surabaya – Bali. Tidak hanya fitur YShift, karakter engine juga ada dua mode yang bisa diatur, mode T yang mewakili gaya berkendara smooth dan mode S yang mewakili gaya sport yang cenderung hentakan tenaga mesin sangat terasa.

Sangat puas naik Nmax Turbo, teknologi YECVT Yamaha benar benar memberikan sensasi turbo yang tentunya memberikan pengalaman berkendara baru buat kang Majid. Wajib skutik Yamaha kedepannya di “TURBOKAN” semua 😁 (cicakkreatip)

Gambar Gravatar
Saya kang Majid selaku admin sekaligus penulis di cicakkreatip.com. Blog ini kang Majid kelola secara independen, mudah mudahan semua artikel yang ada di Blog ini bisa bermanfaat bagi teman teman sekalian. Jika perlu menghubungi kang Majid bisa melalui contact ini ; WhatsApp/Telp/SMS (085 733 637 733) E-Mail (adm.cicakkreatip@gmail.com) Happy reading :)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.